Selamat datang di Anakunmul.Com

tips meraih beasiswa dalam negeri dan luar negeri

12komentar


anak unmul- Hai teman-teman mahasiswa apa kabara semoga sehat semuanya ya…nach pada kesempatan ini saya mau share info menarik teman-teman pasti suka…yaitu tips mendapatkan beasiswa baik dalam negeri dan luar negeri langsung saja simak yuk:
Satu hal lagi info ini saya dapatkan dari berbagai sumber:


1. Mereka sukses selalu mengingat the five P’s, alias Prior Preparation Prevents Poor Performance. Selalu persiapkan pencarian beasiswa dari jauh-jauh hari. Bagi Anda yang masih SMA, jangan tunggu hingga tahun ketiga, tetapi carilah sejak Anda masih di kelas 1. Untuk yang ingin mencari beasiswa S2 atau Graduate, carilah sejak Anda masih semester 1 dan seterusnya.

2. Mereka yang mendapatkan beasiswa tidak pernah menyerahkan seluruh proses beasiswa dari mencari hingga menghubungi institusi pemberi beasiswa kepada orangtuanya. Mereka mencari sendiri beasiswa tersebut, tidak bergantung pada orangtua.

3. Selalulah berusaha keras untuk menghindari kesalahan dalam esai beasiswa (scholarship essays) dan formulir aplikasi Anda. Lakukan pengecekan ejaan (spell check), pengoreksian, dan berikanlah formulir dan esai Anda kepada orang-orang terdekat agar mereka dapat membaca dan membantu mengoreksi bila ada kesalahan.

4. Jangan menolak beasiswa lokal atau beasiswa dalam jumlah kecil misalnya hanya tuition fee atau beberapa persen saja. Sekecil apapun jumlah beasiswa Anda, tidak menutup kemungkinan akan bertambah di kemudian hari.

5. Jangan pernah bergantung hanya kepada satu sumber, misalnya internet, untuk pencarian beasiswa Anda. Gunakanlah banyak sumber. Biasanya, informasi beasiswa yang Anda dapat di internet sudah diketahui banyak orang. Otomatis peluang Anda untuk mendapatkannya juga semakin kecil. Cobalah mencari beasiswa lokal dan regional, karena umumnya beasiswa seperti ini tidak banyak orang yang mengetahui dibanding jika Anda mencari di Internet.

6. ‘Jual’ diri Anda sebaik mungkin. Tunjukkanlah aspek-aspek positif yang Anda miliki dalam aplikasi Anda, terutama keterlibatan Anda dalam masyarakat.

7. Jangan melamar satu atau dua beasiswa dan menunggu universitas yang terbaik. Lamarlah beasiswa yang memungkinkan Anda untuk mendapatkannya. Teruslah melamar ke berbagai tempat hingga Anda menemukan yang cocok dalam berbagai hal (biaya pendidikan, biaya hidup) dan bisa belajar di tempat tersebut hingga lulus.

8. Jadilah pribadi yang terorganisir. Selalu ingat deadline aplikasi dan juga hal-hal yang harus Anda penuhi untuk aplikasi Anda misalnya ijazah, nilai TOEFL, dan lainnya.

9. Milikilah pengetahuan yang luas! Orang-orang yang mendapatkan beasiswa biasanya selalu berpartisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler dan juga aktifitas-aktifitas dalam masyarakat. Mereka menulis tentang aktifitas mereka di sekolah maupun di kuliah dalam esai mereka secara deskriptif. Mereka juga memberikan manfaat bagi orang-orang sekitarnya dengan aktifitas mereka tersebut. Ini dapat menjadi nilai tambah bagi aplikasi beasiswa tersebut.

10. Orang-orang yang mendapatkan beasiswa biasanya tahu bahwa nilai ujian dan ranking atau prestasi akademik saja tidak membuat mereka mendapatkan beasiswa. Biasanya, program-program beasiswa melihat dari banyak faktor, seperti yang sudah disebutkan di atas, misalnya aktifitas dalam masyarakat, jiwa kepemimpinan, presentasi Anda di dalam aplikasi beasiswa. Wawancara dengan pemberi beasiswa juga menentukan, apalagi jika Anda memiliki talenta atau keterampilan yang spesifik, bisa juga menjadi nilai tambah Anda.

11. Jangan mencari jalan keluar yang gampang. Banyak sekali penipuan berkedok beasiswa, dan biasanya penipu ini memberikan ‘janji-janji’ palsu. Kerja keras adalah sifat penting yang harus Anda miliki jika Anda benar-benar ingin mendapatkan beasiswa untuk menggapai cita-cita Anda!

Kiat Meraih Beasiswa Luar Negeri


Track record nilai Indeks Prestasi (IP)
Untuk mengajukan aplikasi pengajuan beasiswa jenjang apapun, baik di luar maupun di dalam negeri, kamu harus memperhatikan prestasi akademik di jenjang sebelumnya. Misalnya saja jika ingin mengajukan aplikasi beasiswa S-2, maka kamu harus memiliki IP yang tinggi saat S-1.

Semakin tingg IP yang kamu miliki, akan memperluas kesempatanmu untuk lolos seleksi dan mendapatkan beasiswa tersebut.

Persiapkan kemampuan bahasa Inggrismu
Memilih beasiswa ke luar negeri tentu menuntut kemampuan bahasa Inggris yang baik, sebab saat ini bahasa Inggris menjadi bahasa pengantar di hampir seluruh negara di belahan dunia.

Jika merasa kemampuanmu kurang dalam bidang ini, jangan berkecil hati. Sudah banyak tempat les yang menyediakan jasa untuk belajar bahasa Inggris. Meski nilai standar TOEFL yang ditetapkan oleh perguruan tinggi di luar negeri adalah 500 atau IELTS 6.0, akan lebih baik jika kamu memiliki nilai di atas standar yang telah ditetapkan. Hal ini tentu membantu membuka peluang yang lebih luas dibandingkan dengan mahasiswa lain.

“Bukan berarti nilai di bawah itu tidak mungkin mendapatkan beasiswa. Poin saya, semakin tinggi skor kita, akan semakin tinggi daya saing di antara para pendaftar lain,” ujar Dani menjelaskan.

Pengalaman bersosialisasi
Selain kemampuan akademik dan bahasa asing, pihak sponsor beasiswa akan melihat pengalamanmu dalam bersosialisasi. Misalnya pernah aktif di BEM kampus, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) maupun menjadi pengurus organisasi masyarakat seperti Karang Taruna, dan sebagainya.

Pihak sponsor biasanya menyukai mahasiswa yang memiliki pengalaman bersosialisasi dan berorganisasi. Sebab, mereka diharapkan menjadi ‘motor’ bagi komunitasnya setelah kembali ke Tanah Air.

Sementara untuk persiapan teknis menyangkut kemampuanmu dalam memahami prosedur, standar, dan kriteria yang telah ditetapkan oleh masing-masing sponsor beasiswa.

Sebagai seorang pemburu beasiswa, kamu harus cermat terhadap apa yang diinginkan sponsor sehingga dapat menyusun strategi efektif dalam menarik perhatian mereka.

5. Proposal research
Proposal riset wajib bagi yang S3. Untuk yang S2 sebaiknya jika mau melanjutkan S3 maka mengambil S2 yang minimal kombinasi antara kuliah dan riset. Dalam membuat proposal riset sebaiknya menggunakan pustaka dari jurnal-jurnal terbaru. Untuk mendapatkan tentang gambaran riset yang akan dilakukan sebaiknya mencari pada web universitas yang akan dituju. Penyesuaian riset kita dengan riset calon supervisor kita akan memudahkan segala sesuatunya.
6. Persiapan Wawancara
Untuk yang hanya mengambil course work saya tidak mengetahui seperti apa wawancaranya. Untuk yang mixed sebenarnya yang paling utama adalah tentang rencana riset kita. Persiapkan dengan matang rencana riset kita. Pengetahuan tentang negara yang dituju dan pengetahuan tentang negara kita sering kali dibutuhkan. Sebaiknya kita mepersiapkan dokumen-dokumen pendukung untuk ditunjukan pada saat wawancara untuk memperkuat argumen kita.
7. Shodaqoh
Berbagilah dengan sesama. Hukum aksi reaksi Newtons bukan berlaku untuk hal-hal fisik semata. Semakin banyak kita memberi maka semakin banyak pula kita menerima. Kalo mau sedekah jangan landasan hukum Newton ya. Kita ikhlas memberikan sesuatu kepada orang yang membutuhkan. Seringkali dalam hati berucap”mau sedekah gimana, lha aku sendiri masih kurang”..ternyata kalau kita perhatikan masih banyak yang lebih menderita dari kita.
Persiapan yang matang, kesungguhan dalam berusaha meraih beasiswa adalah kunci keberhasilan mendapatkan beasiswa yang kita impikan. Semoga tips mendapatkan beasiswa yang sederhana ini bermanfaat. tentunya masih banyak kekurangan dalam tulisan ini.

Semoga sukses
Share this article :

+ komentar + 12 komentar

2 Desember 2015 pukul 12.34

Nice post

2 Desember 2015 pukul 12.34

Nice info gan

11 Desember 2015 pukul 09.34

Thank's for post

11 Desember 2015 pukul 09.34

Thank's for information

5 Januari 2016 pukul 14.19

Nice post

22 Januari 2016 pukul 04.57

Thank's for info

22 Januari 2016 pukul 04.58

Thank's for post

22 Januari 2016 pukul 14.13

Good info

22 Januari 2016 pukul 14.15

Good post

11 April 2016 pukul 02.59

baru kali ini nih gan aku ngebaca artikel yang sangat bagus,ditgu ya yg artikel selanjutnya..!!

11 April 2016 pukul 03.01

Nice post gan, sangat membantu

asya
29 Juli 2023 pukul 09.12

kırşehir
gümüşhane
yozgat
kırıkkale
kocaeli
AEXİ6

Posting Komentar

blog ini dofollow dan komentar tidak dimoderasi jadi silahkan memberikan komentar dengan baik

 
Support : Pulsa Online | Unmul | Situs Islam
Copyright © 2011. Anak unmul - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger